Bentuk Lapangan Bola Voli |
A.Variasi Keterampilan Permainan Bola Voli
1.) Gerakaan Dasar Passing Bawah
ikut tahap-tahap dalam melaksanakan passing bawah, yaitu:
- PERSIAPAN
- Bergerak kea rah bola dan atur posisi tubuh
- Genggam jari tangan
- Kedua tungkai merenggang santai, bahu terbuka lebar
- Tekuk lutut, tahan tubuh dalam posisi rendah
- Bentuk landasan dengan lengan
- Ibu jari sejajar, siku terkunci
- Lengan sejajar paha, punggung lurus
- Pandangan ke arah bola
- PELAKSANAAN
- Terima bola di depan badan
- Kaki sedikit diulurkan, lengan jangan diayunkan
- Alihkan berat badan ke depan
- Pukul bola jauh dari badan, gerakkan landasan ke sasaran
- Pinggul bergerak ke depan
- Perhatikan saat bola menyentuh lengan
- GERAKAN LANJUTAN
- Jari tangan tetap digenggam, siku tetap terkunci
- Landasan mengikuti bola ke sasaran
- Lengan sejajar di bawah bahu
- Pindahkan berat badan ke arah sasaran
- Perhatikan bola bergerak ke sasaran
2.) Gerakan Dasar Passing Atas
- Passing Ke atas (Pukulan/pengambilan tangan ke atas)
- Sikap badan jongkok, lutut agak ditekuk.
- Badan sedikit condong kemuka, siku ditekuk jari-jari terbuka membentuk lengkungan setengah bola.
- Ibu jari dan jari saling berdekatan membentuk segitiga.
- Penyentuhan pada semua jari-jari dan gerakannya meluruskan kedua tangan
- Menggunakan gerakan kaki untuk menambah power
Service atas adalah service dengan awalan melemparkan bola ke atas seperlunya. Kemudian Server melompat untuk memukul bola dengan ayunan tangan dari atas.Berikut caranya,:
- Sikap persiapan dimulai dengan mengambil posisi kaki kiri lebih ke depan, kedua lutut agak rendah
- Tangan kiri dan kanan bersama-sama memegang bola,tangan kiri menyangga bola,tangan kanan di atas bola
- Lambungkan bola dengan tangan kiri kira-kira 0,5 meter di atas kepala
- Tangan kanan ditarik ke belakang atas kepala, menghadap depan
- Lakukan gerakan seperti mensmash bola,perhatian terpusat pada bola
- Lecutan tangan diperlukan pada saat perkenaan bola
4.) Gerak Dasar Smash
- Tahap awalan; Sikap siap rileks dengan kedua kaki sejajar, kemudian melangkah ke depan mendekati jaring atau net. Setelah dekat dengan net kedua kaki sejajar siap untuk mengadakan tolakan ke atas, dengan kedua kaki, lutut ditekuk dan lengan diayunkan kebelakang. Biasanya pemula hanya melangkah satu kali saja sedang pemain ber-pengalaman melakukan ancang-ancang atau awalan 2 sampai 3 langkah yang semakin cepat. Arah gerak awalan yang paling baik antara 45 derajat sampai 60 derajat terhadap net.
- Tahap tolakan; Pada waktu siap menolak tangan disiapkan lurus lentur mengarah ke bawah sejajar dengan badan untuk diayun ke atas bersamaan dengan tolakan. Setelah tolakan dilakukan, dan saat badan melayang di udara kedua kaki harus lemas bergantung, siap memukul bola dengan lengan di angkat sehingga lengan atas tegak lurus dengan badan, sedangkan lengan bawah menuju ke atas sampai telapak tangan kurang lebih setinggi telinga.
- Tahap memukul; Pada saat smasher sampai pada titik tertinggipukulan segera dilakukan. Per-kenaan telapak tangan dengan bola diikuti lecutan pergelangan tangan dan lecutan badan. Pada saat telapak tangan ada kontak dengan bola usahakan lengan dalam posisi sepanjang mungkin.
- Tahap mendarat; Setelah selesai memukul bola maka smasher akan segera turun kembali ke tanah atau lantai. Pada saat mendarat harus dengan dua kaki secara bersamaan dengan mengeper dan menekuk kedua lututnya. Setelah menguasai ke-seimbangan dengan baik, maka smasher segera mengambil sikap normal.
Sumber : Wordprees, Blogger dan ilmu Sendiri
Sekiaan Semoga Bermanfaat
B.Kombinasi Keterampilan Gerakan Permainan Bola Voli
Lanjutan klik : PART 2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar